Harga Paket Internet Wifi Firstmedia Tanpa TV Kabel

Photo of author
Penulis Nanyak

News - Lifestyle - Review - Showbiz - Heritage

Anda sedang cari paket internet Wifi tanpa tv kabel yang harganya kompetitif?
Kini Anda bisa coba lirik paket internet Wifi Firstmedia tanpa TV Kabel ini.

Firstmedia adalah salah satu provider internet yang menggunakan jaringan kabel untuk melayani pelanggannya.

Sebagai salah satu provider internet wifi yang cukup tua di Indonesia, sudah selayaknya Firstmedia juga beradaptasi dengan perkembangan maupun tuntutan pasar yang sudah ada.

Seperti yang telah tertulis di dalam website nya, Firstmedia telah berkomitmen untuk melakukan pembaruan teknologi jaringan internet dan televisi berlangganan agar pengguna bisa menggunakan jaringan internet yang stabil dan juga bisa mendapatkan hiburan dari tayangan yang berkualitas.

Di awal tahun 2022, Firstmedia membuat satu langkah besar, yakni bergabung menjadi keluarga besar XL Axiata.

XL Axiata membeli saham Link Net yang merupakan induk perusahaan First Media, tepatnya pada tanggal 28 Januari 2022. Axiata Group Berhad (Axiata) dan PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) telah menandatangani Perjanjian Jual Beli Saham Bersyarat (PJB) untuk bisa secara bersama-sama mengambil alih saham dengan hak suara yang disetor penuh dalam PT Link Net Tbk (Link Net) milik Asia Link Dewa Pte Ltd (ALD) dan PT First Media Tbk (FM).

Untuk harga pembeliannya sendiri sudah disepakati pada angka Rp4.800 per saham biasa pada Link Net (saham Link Net) atau sekitar Rp8,72 triliun (setara dengan sekitar 2,55 miliar ringgit Malaysia (rencana pengambilalihan). Total saham yang dibeli adalah sebesar 66,03 persen saham Link Net.

Dampak dari pembelian saham tersebut adalah perombakan pada paket internet yang ada di Firstmedia.

Jika sebelumnya paket internet wifi Firstmedia selalu di bundling dengan paket TV, kini Firstmedia telah meluncurkan paket internet wifi tanpa paket TV.

Tentu saja paket internet wifi Firstmedia tanpa TV ini semakin membuat pelanggan internet memiliki banyak pilihan.

Lalu berapakah harga paket internet wifi Firstmedia tanpa TV ini?

Dari brosur terbaru promo paket internet wifi Firstmedia yang Nanyak terima, harga paket internet Firstmedia tanpa TV ini dibanderol cukup murah, di bawah Rp 200.000,-.

Berikut harga paket internet Firstmedia Wifi only, tanpa TV kabel:

  1. Happy Value
    Sesuai namanya, paket internet Happy Value ini akan membuat pelanggan Firstmedia tersenyum puas, karena akan mendapatkan paket internet wifi dengan kecepatan sampai dengan 10 Mbps dengan harga hanya Rp 185.000,- saja.
  2. Happy Pro
    Paket internet wifi Firstmedia Happy Pro ini ditawarkan dengan harga hanya Rp 210.000 dan kalian sudah bisa menikmati paket internet wifi dengan kecepatan hingga 20 Mbps.

Selain dua paket Happy tersebut di atas, Firstmedia juga masih memiliki paket internet lain yang menawarkan kecepatan internet di atas 20 Mbps, yaitu:

  • Stream Value yang ditawarkan dengan harga Rp 275.000 untuk kecepatan internet hingga 30 Mbps
  • Stream Pro, kecepatan internet mencapai 150 Mbps dengan harga Rp 525.000,-
  • Stream Premium, kecepatan internet mencapai 250 Mbps dengan harga Rp 695.000,-

Itulah harga paket internet wifi Firstmedia tanpa TV.

Kalian bisa memilih sesuai kebutuhan dan juga sesuai dengan banyak anggota keluarga yang akan pakai.
Semakin banyak orang yang memakai, idealnya kecepatan internet yang dibutuhkan juga semakin tinggi.

TERKINI

TOPIK

Aplikasi Army Festival Day Arti Mimpi Arti Mimpi Ular BCA Bioskop Trans TV BTS Cara Daftar Harga Film Free FIre Game Gempa Gempa Hari Ini Internet Internet Wifi Jadwal Pertandingan Kota Malang Kuliner Kumpulan Doa Lirik Lagu Live Streaming Malang Manchester United MyRepublic Paket Internet PDAM Kota Malang Pendidikan Perumda Tugu Tirta Piala AFF Profil Ramadan Ramadhan Rekomendasi Saham Resep Surat Al-Quran Teknologi Timnas Indonesia Toyota Universitas Brawijaya Vaksin COvid-19 Video Viral Whatsapp Wisata