Tiket Masuk Ancol Gratis Selama Bulan Ramadan, Yuk Spill Caranya

Photo of author
Penulis Nanyak

News - Lifestyle - Review - Showbiz - Heritage

Ada kabar gembira nih buat warga Jakarta dan sekitarnya, selama bulan Ramadan 2024 ini, tiket masuk Ancol akan digratiskan untuk warga Jakarta yang hendak berbuka puasa atau ngabuburit di Ancol.

Program masuk Ancol gratis ini diumumkan oleh PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk.

Ancol akan memberikan tiket masuk gratis selama bulan Ramadan yakni mulai tanggal 11 Maret sampai dengan 5 April 2024.

Namun, perlu diketahui bahwa pemberian tiket masuk gratis ke Ancol ini hanya berlaku untuk warga yang datang mulai pukul 17.00 – 23.00 WIB dengan syarat tertentu

Untuk semakin menambah semarak suasana ngabuburit Ramadan, Ancol juga akan menggelar berbagai macam acara seperti talkshow, sampai hiburan musik yang dimeriahkan oleh bintang tamu seperti Fariz RM, Trie Utami, Ita Purnamasari dan Fryda Lucyana dan pasar kuliner yang bisa menjadi pilihan warga Jakarta yang datang ke Ancol di tahun ini.

Cara Mendapatkan Tiket Masuk Ancol Gratis

Nah, begini cara mendapatkan tiket masuk Ancol gratis.

  1. Pesan tiket secara daring di www.ancol.com
  2. Setiap orang yang mendaftar akan mendapatkan satu tiket masuk gratis per orang, belum termasuk kendaraan.

Yuk, mulai pesan tiket gratis Ancol sekarang juga, dan jangan lupa, rangkaian acara akan dimulai pukul 15.30 WIB.

  • 5 Arti Mimpi Melihat Matahari Terbit

    5 Arti Mimpi Melihat Matahari Terbit

    Apa ya arti mimpi melihat matahari terbit? Dalam kehidupan, melihat pemandangan matahari terbit adalah bisa dikatakan sesuatu yang cukup langka. Untuk bisa menikmati momen melihat matahari terbit, kita harus mencari tempat yang tepat seperti ke gunung maupun pantai. Meskipun telah pergi ke gunung ataupun pantai, namun untuk bisa melihat proses matahari terbit juga butuh keberuntungan,…


  • Harga BBM Pertamina Terbaru di Bulan Mei 2024, Turun?

    Harga BBM Pertamina Terbaru di Bulan Mei 2024, Turun?

    Harga BBM Pertamina di bulan Mei 2024 ini tidak ada penyesuaian harga oleh PT Pertamina (Persero) melalui Pertamina Patra Niaga. Jadi harga BBM Pertamina tidak turun dan juga tidak naik, atau tetap. Saat ini, BBM Pertamina terbagi menjadi dua kelompok harga yaitu BBM Pertamina subsidi dan BBM Pertamina non subsidi. Karena harga BBM Pertamina di…


  • Tanggal Merah Mei 2024, Mulai Atur Cuti Lagi

    Tanggal Merah Mei 2024, Mulai Atur Cuti Lagi

    Tanggal merah di bulan Mei 2024 ini bisa dikatakan lumayan banyak. Tanggal merah bulan Mei 2024 yang pertama ada di tanggal 1 Mei 2024. Tanggal merah 1 Mei 2024 diperingati sebagai Hari Buruh Internasional. Meskipun tanggal merah, namun tanggal 1 Mei ini cukup rawan jika digunakan untuk agenda berlibur, karena biasanya banyak demo buruh dimana-mana.…