Arti Mimpi Ular Masuk Rumah, Tak Selamanya Memiliki Tafsir Mimpi Jelek

Photo of author
Penulis Nanyak

News - Lifestyle - Review - Showbiz - Heritage

Arti mimpi ular masuk rumah tak selamanya memiliki arti mimpi yang jelek, bahkan meskipun ular yang merupakan binatang melata seringkali disimbolkan sebagai hewan yang membawa kejahatan, termasuk juga saat ada di alam mimpi.

Berdasarkan tafsir mimpi, arti mimpi ular masuk rumah bahkan ada beberapa yang memiliki arti mimpi yang cukup baik.

Sekedar diketahui, bermimpi ular sendiri menjadi salah satu mimpi yang paling sering diimpikan oleh banyak orang ketika tidur.

Arti mimpi ular menurut Islam dan primbon Jawa sendiri bermacam-macam tergantung bagaimana jalan cerita mimpi yang kalian alami.

Arti Mimpi Ular Masuk Rumah

Berikut ini beberapa arti mimpi ular masuk rumah yang wajib diketahui untuk kalian yang sering bermimpi ular masuk rumah.

1. Mimpi Ular Besar Masuk Rumah

Jika semalam kalian bermimpi melihat ular besar masuk ke dala. rumah, kalian wajib waspada.

Karena tafisr mimpi melihat ular besar masuk rumah bisa jadi akan ada musibah atau bencana yang menghampiri keluargamu.

Bencana atau musibah yang akan terjadi ini beranekaragam seperti kecelakaan, kehilangan barang hingga mengalami sakit yang sangat berat.

2. Mimpi Ular Masuk Rumah Dan Masuk ke Kamar Tidur

Mimpi melihat ular masuk rumah saja sudah seram, nah ini ularnya malah jalan-jalan masuk ke kamar tidur.

Arti mimpi ular masuk kamar tidur ternyata membawa pertanda baik bagi kehidupan kalian.

Jika kalian belum menikah, maka mimpi ular masuk kamar tidur ini bisa jadi pertanda jika kalian akan segera menemukan jodoh atau pendamping hidup.

Tetapi jika kalian sudah menikah, arti mimpi ular masuk kamar ini bermakna sebaliknya.

Bisa jadi rumah tangga kalian saat ini sedang digoyang dengan berkurangnya rasa percaya kepada pasangan karena mendengar kabar perselingkuhan.

3. Mimpi Ular Masuk Dalam Rumah dan Melilit Tubuh Pemimpi

Arti mimpi dililit ular dalam rumah ini menjadi salah satu pertanda buruk, terutama dalam kehidupan finansial kalian.

Jika kalian memiliki hutang, maka akan ada seseorang yang segera datang menagih hutang kalian.

Atau justru akan ada orang yang menawarkan pinjaman uang, tetapi dikemudian hari justru orang ini yang akan menyulitkan kalian.

4. Mimpi Banyak Ular Masuk Rumah

Mimpi satu ular masuk rumah saja sudah sangat menyeramkan, lha ini malah mimpi banyak ular yang masuk rumah.

Arti mimpi banyak ular yang masuk rumah ini memang membawa pertanda buruk.

Mimpi ini bisa diartikan jika ada salah satu keputusan yang kalian buat yang kelak akan mendatangkan kesulitan bagi dirimu sendiri.

Itulah beberapa arti mimpi ular masuk rumah yang bisa kalian jadikan wawasan agar semakin hati-hati dalam mengarungi hidup dan selalu berpikir dengan jernih sebelum mengambil keputusan.

Baca Juga Arti Mimpi Ular Yang Lain:

  • 3 Arti Mimpi Perang Yang Paling Bermakna Dalam Hidup Anda

    3 Arti Mimpi Perang Yang Paling Bermakna Dalam Hidup Anda

    Arti mimpi perang tidak selamanya menandakan ada hal-hal buruk yang akan datang, tetapi ada juga arti mimpi perang yang bisa jadi pertanda ada hal baik yang akan datang kepada Anda. Arti mimpi perang yang manakah? Pernahkah Anda mimpi perang melawan musuh, atau bahkan mati tertembak musuh dalam mimpi perang tersebut? Mimpi perang memang salah satu ... Read more


  • Jadwal Buka Puasa dan Imsak Malang 2023

    Jadwal Buka Puasa dan Imsak Malang 2023

    Jadwal buka puasa Ramadan dan jadwal Imsak Malang 2023 Bulan Ramadan telah tiba, dan tentu saja di bulan Ramadan yang penuh berkah ini ada hal yang selalu dicari dan ditunggu yakni jadwal buka puasa dan juga jadwal imsak. Jadwal buka puasa termasuk salah satu hal yang paling dicari untuk warga Malang, karena jam buka yang ... Read more


  • Arti Mimpi Beli Baju Baru Mulai Beli Baju Untuk Orang Lain, Beli Baju Pengantin Hingga Beli Baju Batik

    Arti Mimpi Beli Baju Baru Mulai Beli Baju Untuk Orang Lain, Beli Baju Pengantin Hingga Beli Baju Batik

    Apakah Anda pernah bermimpi beli baju baru? Arti mimpi beli baju baru, entah itu beli baju baru untuk orang lain, untuk diri sendiri, beli baju baru di pasar ataupun beli baju bekas di pasar, ternyata memiliki arti mimpi yang berkaitan erat dengan kesuksesan. Arti Mimpi Beli Baju Baru Secara Umum Secara umum, mimpi beli baju ... Read more